Pada Materi pertama di Kelas 12 yaitu Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan (PPT) diawali dengan pembentukan kelompok untuk melaksanakan Praktikum Hidroponik yang akan dilakukan diluar jam pelajaran sehingga ini merupakan tugas Proyek selama 1 bulan. Kelas dibagi menjadi 5 atau 6 kelompok untuk melaksanakan Proyek Hidroponik selama 1 bulan. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada LKPD Praktikum PPT (Proyek Hidroponik) (Unduh Disini)
Video yang harus disimak untuk Persiapan Proyek Hidroponik
- Sebuah penanda dipakukan ke sebuah pohon setinggi 2 meter dari dasar pohon. Jika pohon tersebut tingginya 10 meter dan memanjang 1 meter setiap tahun, akan setinggi apakah penanda tersebut setelah 10 tahun?
- Bila kalian membuat bakwan atau bala- bala kalian menggunakan kecambah atau taoge, menurut kalian taoge tersebut termasuk tipe hipogeal atau epigeal, berikan alasan kalian !
- Dengan membaca teori tentang titik tumbuh akar, coba kalian jelaskan proses dan bagian akar yang membuat akar itu bisa memanjang dan tumbuh cabang akar !
- Dengan membaca teori tentang titik tumbuh batang, coba kalian jelaskan proses dan bagian batang yang membuat batang itu bisa bertambah tinggi dan tumbuh cabang batang!
- Saat kita menebang pohon besar kita bisa melihat adanya lingkar tahun di pohon. Lingkar tahun itu menunjukkan apa dan merupakan aktivitas apa?
Di akhir pembelajaran Guru meminta peserta didik untuk memberikan Refleksi pembelajaran pada pembelajaran kali ini. Berikut ini adalah video pelaksanaan Pembelajaran Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan kelas 12 2022
Berikut adalah Referensi Video pembelajaran secara daring Pembahasan LKPD Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan (2021)
Demikian tadi pembelajaran Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan pertemuan pertama ya...
Mudah-mudahan semua menerti tentang Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan ya.. materi selanjutnya adalah Fitohormon... ditunggu ya... Salam sehat dan sukses selalu...๐๐๐
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomemtar sesuai dengan topik artikel yang di bahas. Tidak boleh memasang link.