Followers

Sunday, April 10, 2022

3.1.a.10.1 Jurnal Refleksi Minggu Ke 17 Modul 3.1 (7 April - 14 April 2022)

 


Kamis, 7 April 2022

Peristiwa
Pada hari ini dilaksanakan pretest Modul 3. 
Perasaan saya mengerjakan pretest Modul 3 bingung karena soalnya yang sangat panjang, dan jawaban seperti benar semua, alhamdulillah mendapatkan nilai 53. 
Pembelajaran yang saya dapatkan adalah soal pilihan ganda sangat menjebak, saya pikir jawaban saya sudah benar ternyata tetap salah.
Penerapan yang akan saya lakukan adalah mempelajari matero Modul 3 dengan sungguh- sungguh supaya hasil post test nanti jauh lebih baik. 

3.1.a.3. Mulai dari Diri
Peristiwa : pada kegiatan ini adalah awal mula pembelajaran modul 3, dimulai dengan pendahuluan, dan mengerjakan tugas Mulai diri yang berisi pertanyaan tematik. 
Perasaan saya saat mengerjakan tugas Mulai diri adalah sangat antusias karena banyak hal baru yang saya dapatkan.
Pembelajaran yang saya dapatkan adalah terdapat konsekuensi pada setiap pengambilan keputusan yang kita buat. 
Penerapan yang akan saya lakukan adalah mempelajari dengan benar modul 3 ini supaya saya dapat mengambil keputusan dengan tepat dan benar.
Untuk lebih jelasnya dapat dibaca pada Blog saya https://www.wetyyuningsih.com/2022/04/31a3-mulai-dari-diri-pengambilan.html
Jumat, 8 April 2022
3.1.a.4. Eksplorasi Konsep - Nilai-nilai Kebajikan Universal
Peristiwa 
Pada kegiatan eksplorasi konsep yang awal CGP diminta untuk mengeksplorasi pengetahuan awal tentang nilai- nilai kebajikan universal.
Perasaan saya pada saat mengerjakan tugas eksplorasi konsep sangat antusias karena banyka sekali ilmu baru buat saya, membuat saya semakin ingin mempelajari dan mempraktekkannya.
Pembelajaran yang saya dapatkan adalah ilmu baru tentang nilai-nilai kebajukan universal, yang selama ini mungkin sudah saya terapkan tetapi saya belum paham ilmu dasarnya.
Penerapan yang akan saya alakukan adalah semakin mantap untuk mempraktikkan nilai-nilai kebajikan universal dalam kehidupan saya sehari- hari. 
Senin, 11 April 2022
3.1.a.4.1. Eksplorasi Konsep - Prinsip Pengambilan Keputusan
Peristiwa
CGP diminta untuk melakukan sesi wawancara terhadap rekan kerja untuk membahas salah satu kasus yang ada di LMS. Dan saya memilih kasus kedua. 
Perasaan saya pada saat mengerjakan tugas ini sangat antusias karena saya bisa berkolaborasi dengan rekan kerja saya di sekolah. 
Pembelajaran yang saya dapatkan adalah saya menjadi tahu tentang tanggapan rekan kerja saya tentang pengambilan keputusan, jadi menambah wawasan dan pengelaman saya tentang pengambilan keputusan.
Penerapan yang akan saya lakukan adalah menerapkan ilmu tentang pengambilan keputusan di sekolah dan selalu praktik melakukan pengambilan keputusan supaya terbiasa dalam mengambil keputusan dengan tepat.
Untuk lebih jelasnya dapat di baca pada link Blog berikut ini https://www.wetyyuningsih.com/2022/04/31a41-eksplorasi-konsep-prinsip.html
Selasa, 12 April 2022
3.1.a.4.2. Eksplorasi Konsep - Konsep Pengambilan dan Pengujian Keputusan
Peristiwa
CGP dapat menerapkan 9 langkah pengambilan dan pengujian keputusan dalam permasalahan yang mereka hadapi dan bersikap reflektif, kritis, dan kreatif dalam proses tersebut.
Perasaan saya mengerjakan tugas ini sangat antusias karena dengan praktik maka saya akan lebih memahami bagaimana cara membuat keputusan yang tepat dan benar.
Pembelajaran yang saya ambil adalah ternyata banyak tahap yang harus saya lalui untuk dapat membuat keputusan yang tepat dan benar.
Penerapan yang akan saya lakukan adalah saya akan melaksnakan dan selalu praktik cara pengambilan keputusan dengan baik, sehingga terbiasa untuk bisa mengambil keputisan yang cepat dan tepat.

3.1.a.4.2. Eksplorasi Konsep - Konsep Pengambilan dan Pengujian Keputusan

Peristiwa
CGP dapat menerapkan 9 langkah pengambilan dan pengujian keputusan dalam permasalahan yang mereka hadapi dan bersikap reflektif, kritis, dan kreatif dalam proses tersebut. Setiap CGP mendapatkan 1 kasus untuk bisa di analisis keputusannya. Saya kebagian kasus 9 tentang obat untuk ibu.
Perasaan saya sewaktu mengerjakan tugas ini makin antusias karena untuk kedua kalinya saya melakukan analisis dalam pengambilan keputusan pada suatu kasus.
Pembelajaran yang saya dapatkan ilmu bila sering dipraktikkan maka akan terekam lama di memari, kita akan semakin terbiasa untuk bisa membuat keputusan dengan benar dan tepat. 
Penerapan yang akan saya lakukan adalah selalu praktik untuk bisa membuat keputusan yang tepat dan benar. 

Rabu, 13 April 2022
3.1.a.5. Ruang Kolaborasi - Pengambilan Keputusan sebagai Pemimpin Pembelajaran
Peristiwa
CGP dapat berbagi, berkolaborasi dan menerapkan keterampilan pengambilan keputusan berdasarkan 4 paradigma, 3 prinsip, dan 9 langkah pengambilan dan  pengujian keputusan. Pada kesempatan kali ini diadakan vicon  secara berkelompok untuk berdiskusi tentang pemilihan kasus dan analisis pembuatan keputusan yang tepat dan benar.
Perasaan saya adalah sangat antusias dalam praktik menganalis pengambilan keputusan untuk kasus salah satu rekan saya di kelompok.
Pembelajaran yang saya dapat ternyata dengan diskusi berkelompok, akan memunculkan banyak ide-ide cemerlang sehingga menambah wawasan kita.
Penerapan yang akan saya lakukan menerapkan ilmu pengambilan keputusan di kelas dan di sekolah. 
Berikut adalah dokumentasi kegiatan

Kamis, 14 April 2022
3.1.a.5.2. Ruang Kolaborasi - Presentasi
Peristiwa
Pada kegiatan hari ini diadakan vicon untuk presentasi hasil analisis kasus diskusi kolaborasi hari kemaren. 
Perasaan yang saya rasakan adalah senang antusias, karena bisa mendengar presntasi dan tanggapan dari kelompok lain.
Pembelajaran yang saya peroleh adalah ternyata presentasi membuka wawasan, menambah wawasan, tanggapan dari orang lain sangat membantu dan bisa dijadikan instropeksi diri terhadap pengambilan keputusan yang tepat dan benar.
Penerapan yang akan saya lakukan adalah menerapkan praktik baik ini dalam mengambil keputusan di kelas dan di sekolah.
Beerikut adalah foto dokumentasi kegiatan presentasi ruang kolaborasi

Untuk lebih jelasnya dapat di baca pada Blog saya https://www.wetyyuningsih.com/2022/04/31a5-ruang-kolaborasi-pengambilan.html
Bila ada yang ingin mengunduh tugas kolaborasi analisis kasus pengambilan keputusan yang tepat (unduh disini)

Berikut adalah video Jurnak Refleksi Minggu ke 17 Modul 3.1

Demikian tadi pemaparan kegiatan Pelatihan Guru Penggerak pada minggu ke 17 Modul 3.1 Pengambilan keputusan sebagai pemimpin pembelajaran. Mudah-mudahan dapat mengisnpirasi... Salam Guru Penggerak...😍😍😍😍