Followers

Thursday, July 15, 2021

Empat Dokumen Administrasi Guru Biologi Kelas 11 IPA/IPS LM

 
Pada awal tahun ajaran pastilah guru disibukkan dengan pembuatan administrasi guru. Ada 4 dokumen yang wajib dibuat pertama kali sebelum kita membuat RPP (Rencana Pembelajaran). Dan kali ini saya akan membagikan empat dokumen yang saya buat untuk pembelajaran Biologi kelas 11 IPA / IPS LM. Apa saja keempat dokumen tersebut?

Dokumen Pertama

Yang pertama kita buat adalah menghitung jumlah minggu efektif dalam satu tahun pengajaran. Pedoman yang kita pakai adalah kalender pendidikan pada tahun ajaran baru. Berdasarkan kalender pendidikan tahun ajaran 2021/2022, foto kalender pendidikan dapat dilihat pada tulisan sebelumnya tentang Tutorial Pembuatan Silabus kelas 12 IPA/IPS LM, pada semester 1 terdapat 17 minggu efektif dan pada semester 2 terdapat 17 minggu efektif. Berikut adalah dokumen Minggu Efektif Kelas 11 IPA/ IPS LM.

Dokumen Kedua

Setelah kita menghitung minggu efektif, kita dapat membuat Program Tahunan (Prota) yang berisi pembagian waktu dalam setiap KD (Kompetensi Dasar). Pada kelas 11 terdapat 13 KD Biologi yang wajib dipelajari oleh peserta didik kelas 11. Berikut adalah dokumen Prota (Program Tahunan) Biologi kelas 11 IPA/IPS LM

Dokumen Ketiga

Setelah membuat Prota (Program Tahunan) maka kita membuat Promes (Program Semester). Yang kita buat adalah Promes semester 1 dan 2. Promes ini menjelaskan kapan pembelajaran tiap KD dilaksanakan. Berikut adalah dokumen Program Semester Kelas 11 IPA/IPS LM

Dokumen Keempat

Setelah 3 dokumen sudah dibuat yaitu penghitungan minggu efektif, Program tahunan dan Program Semester, maka kita dapat menyusun Silabus. Pada Silabus terdapat kolom KD (kompetensi dasar), Materi Pembelajaran, indikator, kegiatan pembelajaran, alokasi waktu, sumber belajar dan penilaian. Kita membuat silabus semester ganjil dan genap. Silabus merupakan pedoman kita dalam membuat RPP (Rencana Pembelajaran). Untuk membuat indikator, harus diperhatikan KKO (Kata Kerja Operasional) yang terdapat pada KD (Kompetensi Dasar). Jika KKO pada KD kognitif adalah ranah C4 (analisis) maka kita bisa mulai membuat indikator dari C1 kemudian ke C2 ke C3 dan sampai terakhir ke C4. Jadi kita tidak boleh memakai KKO yang melebihi KKO pada KD. Misalnya pada KD 3.1 Menjelaskan komponen kimiawi penyusun sel (ini berada pada ranah C2) maka kita memulai membuat indikator 3.1.1 Menyebutkan (C1) kemudian untuk indikator 3.1.2 Menjelaskan (C2). 

Begitupun dengan KD Ketrampilan/Psikomotorik, pada 4.1 Menyajikan hasil pengamatan (ini berada pada P3) maka kita akan membuat indikator 4.1.1 Menyalin (P1) , indikator 4.1.2 Menentukan (P2) dan 4.1.3 Menyajikan (P3).

Berikut adalah dokumen Silabus Biologi Kelas 11 IPA/ IPS LM semester ganjil dan dokumen Silabus Biologi Kelas 11 IPA/ IPS LM semester genap.

Selain itu saya membuat Analisis Kompetensi Inti (KI) dengan Kompetensi Dasar (KD) dengan Indikator IPK dan Materi pembelajaran Analisis KI-KD-IPK-Materi Kelas 11 IPA/IPS LM

Demikian tadi penjelasan empat dokumen administrasi guru Biologi kelas 11 IPA/ IPS LM. Silakan bapak ibu guru Biologi yang berkenan untuk mengunduh perangkat administrasi Biologi Kelas 11 IPA/ IPS LM. Mudah-mudahan bermanfaat. Salam sehat selalu..😍😍




21 comments:

  1. Dokumen yang relevan untuk semua guru tidak hanya guru biologi. Tulisan ibu mengingatkanku dan memotivasi untuk segera melengkapi administrasi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya pak.. saya juga sadar waktu di tagih kurikulum pak...he..he..

      Delete
  2. 4 dokumen yang harus kita miliki sebagai guru. Sangat menginspirasi. Mantap!

    ReplyDelete
  3. Waaw 4 dokunent dah siap bismilah semoga oembelajaran bisa terlaksana drngan baik lancar dan menyenangkan sehingga siswa bisa menetima ilmu yang kita sampaikan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamiin...aamiin... belum beres bu... Rpp nya belum semua... atau sambil jalan ya.. hatur nuhun ibu..

      Delete
  4. Rumit dan ribet juga segala macam dokumen itu ya? Tapi, ya, sudah begitu ketentuannya, kita tinggal menjalani saja.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya pak... jujur saya baru sadar 2 tahun ini padahal uda ngajar selama belasan tahun he..he... pikir saya... ribet amat yang penting ngajar... murid senang... kitapun bahagia... gitu aja...koq repot ya pak? he..he..

      Delete
  5. Terima kasih berbaginya, bisa menjadi rujukan mulai melangkah di pembelajaran.

    ReplyDelete
    Replies
    1. sami2 ibu... mudah2an kita selalu sehat ya bu... aamiin...hatur nuhun..

      Delete
  6. 4 dokumen penunjang yang amat bermanfaat. Terimakasih ilmunya bu🙏🏼

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamiin... sami2 ibu... salam sehat dan sukses selalu...

      Delete
  7. Wah menarik, terutama untuk dokumen keempat. Saat ikut PPG dalam jabatan, banyak hal penting yang saya pelajari, termasuk membuat IPK. Dosen kami menyampaikan bahwa indikator itu bisa terdiri dari tiga bagian, indikator pendukung (KKO-nya lebih rendah dari KKO KD), indikator kunci (KKO-nya sama dengan KKO KD) dan indikator pengayaan (KKO lebih tinggi dari KKO KD). Jadi, masih boleh dalam satu KD dituliskan indikator yang KKO-nya lebih tinggi. Hal ini dimaksudkan agar pembelajaran bisa berorientasi pada HOTS, bukan LOTS lagi.

    Demikian Bu kalau yang saya pahami, maaf jika kurang berkenan 😊🙏🏻

    ReplyDelete
    Replies
    1. justru saya yang terima kasih... karena sudah dikasih ilmu... mudah-mudahan bisa saya terapkan..hatur nuhun..salam sehat selalu...

      Delete
    2. Alhamdulillah, terima kasih Bunda Wety 🥰🙏🏻 Bunda memang terbaik 👍🏻

      Delete
  8. Dokumen wajib yang harus dimiliki guru

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bu... wajib karena ditagih kurikulum bu.. he..he..

      Delete
  9. Mantap, Bu Wety dah siap tempur mengjadapi Tahun ajaran baru. Semangat yg harus ditiru..

    ReplyDelete
  10. RPP tidak ikut termasuk ya...Cukup empat saja.

    ReplyDelete
  11. Entah mengapa, saya banyak belajar setelah membaca tulisan Ibu WEty.
    Teriimakasih Bunda

    ReplyDelete
  12. mmmmhhhhh maksih bangett bunda ... pokonya bunda is the best

    ReplyDelete

Silahkan berkomemtar sesuai dengan topik artikel yang di bahas. Tidak boleh memasang link.