Followers

Thursday, July 27, 2023

Pembelajaran Fitohormon Kelas 12 Kurtilas (2023)


 Pada bab Pertumbuhan dan Perkemabangan Tumbuhan terdapat materi tentang hormon pada tumbuhan yang kita sebut dengan Fitohormon. 

Kali ini saya akan membagi kelas menjadi 6 kelompok dengan cara yang berbeda. Jadi saya memperbanyak soal yang ada di LKPD (6 soal) sebanyak jumlah peserta didik di kelas. Selanjutnya saya potong- potong tiap soal seperti gambar di bawah ini


Berikut adalah LKPD Fitohormon (Unduh Disini)

Kemudian saya minta semua peserta didik mengambil satu soal tersebut sehingga nantinya peserta didik yang mengambil nomor yang sama berkumpul menjadi satu kelompok. Nanti akan terbentuk kelompok soal 1, kelompok soal 2, kelompok soal 3, soal 4, soal 5 dan soal 6.

Selanjutnya semua peserta didik diminta untuk menyimak video pembelajaran tentang Fitohormon dan tuliskan 1 hormon yang mereka sukai di video tersebut


Selanjutnya saya minta peserta didik mengerjakan soal yang mereka sudah pilih, berdiskusi dalam satu kelompok. Untuk dapat mengerjakan soal tersebut berikut adalah referensi video nya


Masing-masing peserta didik menuliskan pada kertas HVS yang sudah mereka siapkan, soal di tempel di kertas HVS tersebut. Selanjutnya perwakilan kelompok mempresentasikan jawaban di depan kelas, dan di kuatkan oleh saya sebagai Guru Biologi.

Peserta didik diminta untuk mengulang dan menghafal apa yang sudah di diskusikan tentang Fitohormon. Pada akhir pembelajaran Guru memberikan kuis sebagai asesmen formatif. Dan meminta semua peserta didik menuliskan refleksi pembelajaran hari ini.

Demikian tadi pemaparan pembelajaran Fitohormon untuk kelas 12. Mudah-mudahan dapat menginspirasi... Salam sehat selalu...😍😍😍

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomemtar sesuai dengan topik artikel yang di bahas. Tidak boleh memasang link.